Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Belitung Lakukan Rapat Persiapan Pembentukan Panwascam

Jajaran Sekretariat Melakukan Rapat Persiapan Pembentukan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam)

Tanjungpandan, Bawaslu Kabupaten Belitung lakukan Rapat Persiapan Pembentukan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) dalam pemilu serentak tahun 2024  bertempat di ruang rapat Bawaslu Kabupaten Belitung, Selasa 13/09/2022.

Rapat Persiapan Pelaksanaan Pembentukan Panwascam se-Kabupaten Belitung dihadiri Ketua dan anggota, Koordinator Sekretariat serta seluruh Staf Teknis Bawaslu Kabupaten Belitung.

Agenda rapat membahas teknis Persiapan Pembentukan Panwascam berdasarkan Surat Keputusan Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor 314/HK.01.00/K1/09/2022 tentang Pedoman Pelaksanaan Pembentukan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Dalam Pemilu Serentak tahun 2024.

Kegiatan rekrutmen sesuai rencana, untuk pengumuman pendaftaran dimulai tanggal 15 s.d 21 September 2022 dan untuk Pendaftaran dan Penerimaan Berkas dimulai tanggal 21 s.d 27 September 2022.

Persiapan teknis tahapan Rekrutmen Panwascam nantinya dimulai dari pengumuman pendafataran, penerimaan berkas administrasi calon anggota Panwascam, seleksi administrasi, pelaksaan tes tertulis dan wawancara sampai pengumuman hasil serta pelantikan panwascam terpilih. Persiapan rekrutmen Panwascam se-Kabupaten Belitung telah dilakukan melalui media sosial dan website Bawaslu kabupaten Belitung

Sumber : Humas Bawaslu Belitung

Tag
Tak Berkategori